Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Profil Karim Benzema, Striker Muslim Prancis yang Jadi Mesin Gol Real Madrid

Rabu, 21 Desember 2022 | 11:02 WIB Last Updated 2022-12-23T07:39:10Z
Daftar Isi [Tampilkan]
Karim Benzema
Karim Benzema | Foto: Instagram @karimbenzema

Populer24 - Karim Benzema merupakan salah satu penyerang atau striker tajam di dunia sepakbola. Ketahui profil dan perjalanan karir pemain muslim asal Prancis tersebut di sini.

Langkah Karim Benzema menjadi striker top Eropa tidaklah singkat. Benzema mengawali karir dari negaranya sendiri, Prancis, kemudian bisa gabung tim kuat Eropa, Real Madrid.

Puluhan trofi individu maupun bersama klub juga telah diraih oleh Benzema selama karirnya. Torehan tersebut masih bisa bertahan karena Benzema masih aktif bermain saat ini.

Di usianya yang sudah lebih dari 30 tahun, Benzema tampaknya memasuki masa-masa emasnya. Benzema jadi bagian penting di Real Madrid, mantan rekan setim Cristiano Ronaldo tersebut bisa dibilang jadi mesin gol Real Madrid.

Bahkan Karim Benzema kini ditunjuk sebagai kapten tim berjuluk El Real tersebut.

Untuk mengenal Benzema selengkapnya, simak ulasannya berikut ini.

Profil Karim Benzema

Karim Benzema | Foto: Instagram @karimbenzema

Karim Benzema merupakan pemain kelahiran Prancis. Benzema juga mengawali karir sepakbolanya di Prancis sebelum pada akhirnya bersinar bersama Real Madrid.

Nama Lengkap: Karim Benzema
Tanggal Lahir: 19 Desember 1987
Tempat Lahir: Lyon, Prancis
Usia: 35 Tahun
Kewarganegaraan: Prancis
Posisi: Striker - Penyerang
Tinggi: 1,82 m
Berat: 74 Kg
Kaki Favorit: Kaki Kanan
Instagram: @karimbenzema
Agama: Islam
Nama Ayah: Hafid Benzema
Nama Ibu: Wahida Djebbara
Nama Istri: Cora Gauthier

Karir Sepakbola Karim Benzema


Benzema diketahui mengawali karir sepakbolanya di akademi Lyon. Setelah mampu tampil cukup baik bersama Lyon, Benzema direkrut oleh raksasa Spanyol, Real Madrid.

Bersama Real Madrid, Karim Benzema tampak bisa bermain cukup baik. Benzema bahkan sempat bersaing dengan mega bintang Cristiano Ronaldo untuk mengisi lini depan Real Madrid.

  • Lyon B (2004-2005)
  • Lyon (2004-2009)
  • Real Madrid (2008-Sekarang)

Prestasi Karim Benzema


Prestasi Karim Benzema


Selama berkarir sebagai pemain sepakbola, Karim Benzema mendapatkan banyak prestasi, baik saat membela Lyon maupun Real Madrid.

Di Timnas Prancis, Karim Benzema juga mampu mencatat juara Nations League UEFA.

  • Juara Liga Prancis Ligue 1 (4 kali)
  • Juara Piala Prancis (1 kali)
  • Juara Trophee des Champions (2 kali)
  • Juara La Liga Spanyol (4 kali)
  • Juara Copa del Rey Spanyol (2 kali)
  • Juara Supercopa Spanyol (3 kali)
  • Juara Super Cup (4 kali)
  • Juara Liga Champions Eropa (5 kali)
  • Juara Nations League (1 kali)
  • Juara Piala Dunia Antar Klub (4 kali)
  • Trofi Ballon D'Or (1 kali)
  • Equipe de la Ligue des Champions (1 kali)
  • Player of The Year Prancis (4 kali)
  • Pemain Terbaik Eropa (1 kali)
  • Pemain Terbaik La Liga (1 kali)
  • Pemain Terbaik Liga Champions Eropa (1 kali)
  • Pemain Terbaik Liga Prancis (1 kali)
  • Bravo Award (1 kali)

Fakta Menarik Karim Benzema


Salah Satu Top Skorer Timnas Prancis


Diketahui bahwa Karim Benzema mengoleksi 39 gol dari 97 penampilannya bersama Timnas Prancis. Torehan gol tersebut membuat Benzema jadi salah satu top skorer Timnas Prancis yang masih aktif bermain.

Keturunan Aljazair


Karim Benzema diketahui punya darah Aljazair, garis keturunan tersebut muncul dari orang tua Benzema. Sehingga, Benzema kabarnya sempat mendapat ajakan untuk jadi warga negara Aljazair agar bisa membela Timnas Aljazair.

Namun, Benzema lebih memilih jadi bagian dari Timnas Prancis.

Benzema Sempat Jadi Pilihan Kedua Real Madrid


Saat baru gabung Real Madrid, Karim Benzema tidak langsung jadi pilihan utama. Karim Benzema jadi pilihan kedua dan kerap mengisi bangku cadangan, hal itu karena rekan-rekan lini depan Benzema kala itu juga sangat baik, contohnya Gonzalo Higuain.

Akan tetapi, saat ini Benzema jadi pilihan nomor 1 Real Madrid untuk mengisi lini depan. Kualitas Benzema tidak lagi diragukan Real Madrid.

Gagal Tampil di Piala Dunia 2022


Pada Piala Dunia edisi 2018 di Rusia, Benzema tidak dipanggil oleh Timnas Prancis. Namun, di Piala Dunia 2022, Benzema mendapat panggilan Timnas Prancis.

Sayangnya, Benzema tidak bisa membela Prancis di Piala Dunia 2022 karena menderita cedera.

Itulah profil Karim Benzema, striker asal Prancis yang jadi ujung tombak di Real Madrid.