Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mengenal Sosok Joko Widodo, Presiden Paling Sederhana dan Ramah

Senin, 24 Januari 2022 | 13:20 WIB Last Updated 2022-03-03T07:34:09Z
Daftar Isi [Tampilkan]
Mengenal Sosok Joko Widodo, Presiden Paling Sederhana dan Ramah
Joko Widodo | Foto : pinterest.com

Populer 24 - Negara Indonesia dipimpin oleh seorang Presiden dengan masa jabatan selama lima tahun. Setiap Presiden memiliki kepemimpinan yang berbeda-beda, salah satunya Joko Widodo. yang akrab disapa Jokowi. Bapak Jokowi berasal dari keluarga sederhana yang luar biasa. Beliau lahir pada tanggal 21 Juni 1961 dan memiliki kisah yang sangat inspiratif.

Jokowi adalah Presiden pertama yang bukan berasal dari kalangan militer Indonesia atau keluarga elite politik. Beliau mulai terjun dalam ranah politik sebagai Wali Kota Solo, hingga akhirnya menjadi orang nomor satu di Indonesia. Bahkan Jokowi berhasil menjabat selama dua periode sejak tanggal 20 Oktober 2014 sampai 2024.

Jokowi Tumbuh Bersama Keluarga Sederhana


Jokowi bukan dari kalangan atas yang hidup mewah, beliau adalah anak sulung dari empat bersaudara dari pasangan Widjiatno Noto Mihardjo dan Sudjiatmi. Jokowi memiliki tiga adik perempuan yang bernama Iit Sriyantini, Ida Yati dan Titik Relawati. Sebenarnya Jokowi juga memiliki adik laki-laki, namun meninggal pada saat persalinan. Sang ayah berasal dari Karanganyar, sedangkan kakek dan nenek beliau berasal dari Boyolali.

Nama kecil Jokowi adalah Mulyono dan mengawali pendidikan di SD Negeri 112 Tirtoyoso. Sekolah tersebut dikenal sebagai sekolah biasa untuk kalangan menengah kebawah. Kehidupan kecil Jokowi tidak seberuntung orang lain, beliau harus berjuang membantu ekonomi keluarga. Jokowi kecil terpaksa berdagang, menjadi kuli bangunan bahkan mengojek payung demi bisa melanjutkan sekolah.

Jokowi dan keluarga juga pernah mengalami penggusuran rumah bahkan sebanyak  hingga tiga kali. Namun, karena kejadian tersebut akhirnya mempengaruhi pemikiran Jokowi untuk menjadi pemimpin agar bisa menertibkan pemukiman warga dengan cara yang bijaksana.  Dalam kesehariannya, Jokowi lebih memilih berjalan kaki sampai lulus sekolah dasar.

Joko Widodo melanjutkan pendidikan di SMP Negeri 1 Surakarta dan SMA Negeri 6 Surakarta. Setelah lulus SMA, beliau menempuh pendidikan di Universitas Gajah Mada dengan jurusan Kehutanan. Jokowi menikah dengan Iriana pada tanggal 24 Desember 1984 di Surakarta dan dikaruniai tiga orang anak, yaitu Gibran Rakabuming Raka, Kahiyang Ayu dan Kaesang Pangarep. 

Kecerdasan Jokowi Sebagai Pemimpin di Ranah Politik


Joko Widodo terpilih sebagai Walikota Surakarta yang diusungkan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pada tahun 2005. Jokowi berhasil mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dan mendapatkan persentase suara 36,62%. Memasuki masa kepemimpinannya, Jokowi mulai mengembangkan Surakarta/Solo dengan penataan yang bersih dan teratur.

Solo mengalami kemajuan pesat dibawah kepemimpinan Jokowi, bahkan menjadi kajian di Universitas Nasional maupun Luar Negeri. Kemampuan komunikasi politik Jokowi yang luar biasa membuat beliau banyak dikagumi kalangan pelajar dan menjadi riset mahasiswa pascasarjana Indonesia. Joko Widodo juga mengenalkan batik khas Solo dan merelokasi para pedagang kaki lima dengan pendekatan yang sangat baik.

Kepemimpinan Jokowi yang luar biasa membuat karir politiknya melambung tinggi. Partai PDI menunjuk Jokowi menjadi Gubernur DKI Jakarta berpasangan dengan Basuki Tjahaja Purnama atau yang dikenal dengan Ahok.  Tahun 2012, Jokowi dan Ahok berhasil memenangkan Pilkada Jakarta dan resmi menjadi Gubernur. Kemenangan tersebut mencerminkan betapa luar biasanya Joko Widodo yang berasal dari keluarga sederhana dengan pola pikir bersih dan tertata.

Jokowi Menjadi Orang Nomor Satu Selama Dua Periode


Selama masa kepemimpinan Jokowi sebagai Gubernur, Jakarta terus berbenah menjadi lebih rapi, tertata dan bersih. Popularitas beliau menjadi sorotan media, sehingga nama Jokowi terus melambung tinggi. Pada tanggal 14 Maret 2014, ketua umum PDIP memilih Jokowi untuk maju sebagai calon Presiden Indonesia bersama Jusuf Kalla.

Hasil Pilkada Presiden 2014 dimenangkan oleh pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla berdasarkan hasil hitung cepat dari berbagai lembaga survei. Jokowi berhasil menjadi orang nomor satu di Indonesia berkat kecerdasannya dalam memimpin. Jokowi berhasil mendapatkan suara 53,15% dan resmi menjadi Presiden Indonesia.

Setelah masa jabatanya sebagai Presiden berakhir pada tahun 2019, Jokowi kembali mencalonkan diri bersama KH Ma’ruf Amin. Pencalonan keduanya pun berhasil, sehingga Jokowi menjabat sebagai Presiden Indonesia selama dua periode. Hal ini menandakan betapa hebat kepemimpinan Joko Widodo dalam membangun Indonesia, khususnya di bidang infrastruktur.


Ditulis Oleh : Ulviyana Herman
Editor : Sophia Wardhani